Menciptakan sebuah harmonisasi tentulah tidak semudah membalikkan telapak tangan, apalagi, kalau kita lakukan sendiri dan tanpa bimbingan mentor yang tepat. Bagaimana kalau kita buat sebuah harmonisasi melalui nada - nada yang tercipta dari permainan Angklung? Kenapa harus Angklung? Sebagai instrumen musik tradisional Indonesia, sudah seharusnya, kita berupaya untuk ikut melestarikannya, setidaknya, dengan ikut bermain bersama. Kami yakin, nggak sedikit dari teman - teman yang baru pertama kali memegang angklung saat mengikuti sesi motivasi Angklung Pak Joko. Selain itu juga, bermain angklung bersama, dengan panduan Joko Nugroho, kita akan mendapatkan sebuah bukti, bahwa harmonisasi yang indah akan tercipta kalau kita satu hati, kalau kita bisa bekerja sama, kalau kita merasa percaya diri dan tentu saja, kalau kita, dibimbing oleh mentor yang tepat.
Rasakan pengalaman seru bersama teman - teman, memotivasi setiap insan, untuk tampil dan menggerakkan angklung dengan penuh percaya diri, menyajikan sebuah hamorni yang indah. Sesi motivasi dengan bermain Angklung bersama Joko Nugroho akan menjadi sebuah acara yang berkesan, karena untuk pertama kali-nya, anda dibuat seperti seorang musisi yang berkumpul bersama musisi lain, lihai dalam memainkan nada - nada untuk menciptakan lagu yang harmonis.
Bagaimana Angklung Motivasi bersama Joko Nugroho dapat mewujudkan itu? silahkan hubungi kami di 021-68329390, 087772467968, atau email kami di masganmas@gmail.com, respon cepat dari kami, langsung bicara melalui yahoo messenger untuk mendapatkan sekilas penjelasan tentang bagaimana pertunjukan motivasi yang menghibur ini dapat menjadi bagian di acara anda.